Kolonel Pnb Firman Dwi Cahyono (TN 1) jabat Kapuskersin TNI

Kolonel Pnb Firman Dwi Cahyono (TN 1) jabat Kapuskersin TNI

Apr 15, 2023By admin SMATN

SERAH TERIMA PUCUK PIMPINAN PUSKERSIN TNI DAN KETUA IKKT PRAGATI WIRA ANGGINI CAB 17 PUSKERSIN TNI

Serah terima jabatan (Sertijab) merupakan suatu hal yang wajar terjadi dalam organisasi, khususnya di lingkungan TNI. Sebagaimana yang terjadi pada minggu lalu di Aula Gatot Subroto Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur, tepatnya hari Kamis (06/04/2023) Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono S.E., M.M. kembali bertindak selaku Inspektur Upacara pada upacara Sertijab tujuh Pejabat Utama Mabes TNI, salah satunya adalah Sertijab Kapuskersin TNI dari Laksma TNI Bambang Dharmawan, S.E., M.Sc kepada Kolonel Pnb Firman Dwi Cahyono, M.A.

Sudah menjadi suatu budaya di Puskersin TNI untuk melepas dan menyambut Pimpinan baru seperti yang dilaksanakan oleh Laksma TNI Bambang Dharmawan, S.E., M.Sc. Beliau menyiapkan serangkaian acara dalam rangka menyambut Kolonel Pnb Firman Dwi Cahyono, M.A. sebagai Pejabat Kapuskersin TNI yang baru. Namun ada yang unik dalam penyambutan tersebut, pejabat Kapuskersin TNI lama dan baru bersama-sama melaksanakan peninjauan seluruh ruangan di lantai 6 Gedung Oerip Sumohardjo, Mabes TNI sekaligus melaksanakan perkenalan dengan para Pejabat Utama Puskersin TNI beserta staf di ruangan tiap-tiap bidang/bagian.

Setelah peninjauan, kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan memorandum Sertijab Kapuskersin TNI. Kegiatan ini dilaksanakan dengan maksud untuk menyampaikan informasi kepada Kapuskersin TNI yang baru tentang perkembangan program kerja Puskersin TNI secara garis besar, baik yang telah, sedang maupun yang akan dilaksanakan.
Rangkaian acara diakhiri dengan penyampaian sambutan, Laksma TNI Bambang Dharmawan, S.E., M.Sc menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada seluruh personel Puskersin TNI atas dukungan dan kerja sama selama beliau menjabat sebagai Kapuskersin TNI sejak 26 Januari 2022 hingga 6 April 2023. Pada akhir sambutan, beliau juga menyampaikan permohonan maaf dan undur diri untuk selanjutnya melaksanakan tugas sebagai Asops Kaskogabwilhan I yang berkedudukan di Tanjung Pinang, Kepulauan Riau. Laksma TNI Bambang berpesan untuk memberikan dukungan sepenuhnya kepada Kapuskersin TNI yang baru sekaligus mendo’akan atas kesuksesan, kemudahan dan kelancaran pelaksanaan tugas yang diemban oleh keluarga besar Puskersin TNI di masa yang akan datang.

Rangkaian kegiatan dilengkapi dengan Serah Terima Ketua IKKT Pragati Wira Anggini Cabang 17 Puskersin TNI, dari Ny. Etta Bambang Dharmawan kepada Ny. Deasy Firman DC.

“Kibarkan bendera MITRAM KARAYAMAS lebih tinggi lagi.”

https://puskersin-tni.mil.id/serah-terima-pucuk-pimpinan-puskersin-tni-dan-ketua-ikkt-pragati-wira-anggini-cab-17-puskersin-tni

Related post

Top