SMA Taruna Nusantara Buka Peluang Studi Gratis bagi Pelajar Berprestasi yang Kurang Mampu di Kudus

TRIBUNJATENG.COM, KUDUSPelajar berprestasi yang kurang mampu secara ekonomi di Kabupaten Kudus punya kesempa‎tan menempuh pendidikan di SMA Taruna Nusantara.

Hal itu terungkap saat menerima kunjungan Kepala Sekolah SMA Taruna Nusantara, Mayjen TNI (Purn) Suhartono Suratman, beserta rombongan di Pendopo Kabupaten Kudus, Sabtu (10/10/2020).

Pelaksana Tugas (Plt.) Bupati Kudus H.M. Hartopo menyambut hangat kehadiran rombongan SMA Taruna Nusantara di Kabupaten Kudus dalam menyampaikan gagasan-gagasan terkait beasiswa pendidikan.

Dia mengaku siap bekerjasama untuk membuka peluang sebesar-besarnya bagi siswa berprestasi namun kurang mampu secara ekonomi, agar dapat menempuh pendidikan di SMA Taruna Nusantara.

“Dari Pemerintah Kabupaten Kudus diajak kerja sama masalah urusan beasiswa untuk di SMA Taruna, barangkali di sini ada siswa-siswa yang bagus yang memang memenuhi peryaratan tapi tidak memenuhi biaya, dari SMA taruna berharap bisa dibiayai Pemerintah Daerah atau Djarum Foundation,” ujarnya.

Terkait persyaratan beasiswa, Hartopo belum menyebut secara detail, karena hal tersebut masih harus melalui kajian-kajian tertentu.

Secara garis besar, Pemkab Kudus akan merekomendasi siswa SMP yang kurang mampu namun berprestasi dan memenuhi persyaratan di SMA Taruna Nusantara.

“Kalau ada yang memenuhi syarat bisa direkomendasikan.

Ada persyaratan khusus di sana seperti nilai, dan yang diutamakan adalah anak tidak mampu, dikirim kesana dan dibuatkan rekomendasi,” jelasnya.

Sementara itu, Mayjen TNI (Purn) Suhartono Suratman mengungkapkan pihaknya sedang mencari siswa-siswa terbaik di Kabupaten Kudus.

Sehingga pihaknya membutuhkan rekomendasi bagi siswa berpestasi yang kurang mampu untuk melanjutkan studinya di sana.

“Kudus punya banyak sekolah terbaik, terutama tingkat SMP.

Ini sangat berpeluang bagi siapa saja untuk anak-anak yang tidak mampu tapi punya prestasi baik, sehingga diberikan kesempatan masuk SMA Taruna,” tandasnya.‎ (raf)

https://jateng.tribunnews.com/2020/10/10/sma-taruna-nusantara-buka-peluang-studi-gratis-bagi-pelajar-berprestasi-yang-kurang-mampu-di-kudus
Penulis: raka f pujangga
Editor: M Syofri Kurniawan

Scroll to Top