TNI AU. Jakarta. Komandan Wing I Kopasgat Kolonel Pas Nana Setiawan, S.E., M.Han., memimpin langsung upacara serah terima jabatan Komandan Batalyon Komando 463 Kopasgat dari Letnan Kolonel Pasukan Verial Tunruribela diserah terimakan kepada Letnan Kolonel Pasukan Armiyanto Nurhuda R, M.Han., di Lobby Wing Komando I Kopasgat Jakarta Timur. Senin (14/03).
Dalam sambutnya Danwing menyampaikan bahwa serah terima jabatan ini suatu peristiwa yang penting guna mendinamisasikan kehidupan organisasi Kopasgat, melalui pendayagunaan kemampuan sumber daya manusia guna menghasilkan kualitas pelaksanaan tugas satuan yang lebih optimal.
Ucapan terimakasih Komandan Wing I Kopasgat dan penghargaan setinggi-tingginya atas kerja keras dan dedikasi selama bertugas di Batalyon Komando 463 Kopasgat kepada Letkol Verial Tunruribela beserta istri yang telah memberikan kontribusi terbaik dalam menyukseskan tugas-tugas Wing Komando I Kopasgat. Dan ucapan selamat kepada Letkol Pas Armiyanto Nurhuda R, M.Han., dengan harapan dapat memberikan kontribusi yang terbaik bagi Wing Komando I Kopasgat khususnya, Kopasgat pada umumnya.
Kegiatan sertijab tersebut dihadiri seluruh Para Komandan Satuan Jajaran Wing Komando I Kopasgat dengan tetap memperhatikan perosedur protokol Kesehatan.
https://tni-au.mil.id/upacara-serah-terima-jabatan-komandan-batalyon-komando-463-kopasgat