Kefamenanu, RNC- Kodim 1618/TTU mewujudkan rasa kepedulian terhadap sesama dengan mendistribusikan air bersih di SD MIN, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Kefamenanu Tengah, Kecarmatan Kota Kefamenanu, Rabu (27//2021) siang.
Aksi nyata tersebut disambut baik oleh kepala sekolah Hasan Bin Husin Lataku dan pihak sekolah. Kegiatan pendistribusian yang berakhir sekira pukul 1.00 wita itu berhasil menyalurkan sebanyak 5.000 liter air bersih. Kepala Sekolah Hasan Bin Husin Lataku mengucapkan limpah terima kasih kepada pihak Kodim 1618/TTU yang sudah memberikan bantuan air bersih kepada SD MiIN TTU.
Dandim 1618/TTU Letkol Arm Roni Junaidi s.Sos kepada RakyatNTT.com menjelaskan, hingga saat ini Kodim 1618/TTU telah melakukan pendistribusian air sebanyak 440 ribu liter. Rincian sasaran bantuan air bersih terdiri dari 12 desa, 2 kelurahan, 3 Pos Pengamanan Perbatasan (Pamtas) Rl-RDTL yakni Pos Napan. Haumeniana dan Pos Napan bawah.
Selain itu, Kodim 1618/TTU juga turut membantu air bersih di termpat karantina para pasien Covid-19 di Rusunawa-BTN, SD MIN TTU, SMP Katolik Xaverius Putri. Sasaran jumlah jiwa sekitar 18.653 jiwa atau 5.524 kepala keluarga (KK) (rnc17)