LKPL 2017

LKPL 2017

Dec 15, 2017By admin SMATN

 
Hari-hari ini, tanggal 13, 14, 15 Desember 2017, ada dua kegiatan sosial kemasyarakatan besar yang diselenggarakan oleh Keluarga Besar SMA Taruna Nusantara Magelang. Pertama kegiatan Latihan Kemasyarakatan Peduli Lingkungan (LKPL) bagi siswa SMA Taruna Nusantara kelas XII di Dusun Menayu Desa Menayu Kecamatan Muntilan, dan yang kedua adalah kegiatan besar dan berskala nasional yaitu Bakti Nusantara yang dipusatkan di Desa Sekon Kefamenanu NTT yang diselenggarakan oleh Ikatan Alumni SMA Taruna Nusantara (Ikastara) yang melibatkan dan bekerjasama dengan berbagai lembaga dan pihak melalui berbagai macam rangkaian kegiatan dan proyek pembangunan yang puncaknya adalah peresmian pembangunan SMP Negeri Sekon yang dilaksanakan hari ini tanggal 14 Desember 2017.
 
Kegiatan Bakti Nusantara yang berskala besar ini adalah yang kedua kali diselenggarakan setelah tahun lalu dilaksanakan di Desa Sekotong Lombok Barat yang dipimpin oleh Dandim Lombok Barat Letkol Inf.Ardiansyah. Kali ini kegiatannya dimulai dengan serangkaian kegiatan sosial, mulai dari operasi katarak gratis, khitanan massal, bantuan sosial, bantuan buku-buku dan membangun sebuah SMP Negeri (SMPN Sekon Kefamenanu) bekerja sama dengan Pemda setempat.
 
Kegiatan Bakti Nusantara yang mengukir sejarah ini melibatkan banyak alumni SMA Taruna Nusantara ini memang sebuah "passion" yang diharapkan dimiliki oleh setiap alumni SMA Taruna Nusantara, setidaknya itulah harapan pendidik (pamong) SMA Taruna Nusantara saat kegiatan Nusantara Bakti Pertiwi dulu digagas pertama kali melalui program Desa Binaan di Dusun Noyoditan pada awal-awal SMA Taruna Nusantara didirikan dan selanjutnya dikembangkan melalui kegiatan Nusantara Bakti Pertiwi dan lalu tradisi ini diteruskan melalui program tahunan terproyek Latihan Kemasyarakatan Peduli Lingkungan (LKPL) seperti saat ini sedang secara paralel dilaksanakan.

Related post

Top