Apel Bersama Memulai Tahun 2023

SMA Taruna Nusantara memulai tahun 2023 dengan melaksanakan apel bersama pada hari Senin, tgl. 2 Januari 2023 di lapangan apel timur Gedung C. Apel yang dihadiri oleh Pengurus, Pamong Pengajar Pengasuh dan Pamong Administrasi ini dipimpin oleh Wakil Kepala Sekolah Admnistrasi, Mayor Jenderal TNI Purn. Nanang Djuana Priadi, S.IP., MH.

“Hari ini kita siapkan seluruh sarana dan prasarana dengan sebaik-baiknya untuk memulai tugas pendidikan kita, agar tahun 2023 ini lebih baik dari pada tahun sebelumnya” demikian pesan Wakasekmin sebagai Pembina Apel.

Beberapa rapat setelah apel pagi dilaksanakan untuk menyiapkan beberapa kegiatan khususnya di bulan Januari dan Februari ini. 

Salah satu yang harus disiapkan hari ini adalah kedatangan Siswa kelas XII dan XI yang pulang cuti besok hari Selasa, tgl. 3 Januari 2022 dan kedatangan kelas X tgl. 4 Januari 2022.

Beberapa Pamong dari SMA yang dipimpin Mayor Jenderal TNI Purn. Tono Suratman, S.IP. ini, menuturkan bahwa mereka sangat bersemangat untuk menunaikan tugas-tugas pendidikan di waktu mendatang, apalagi atmosfir kerja di SMA TN ini sangat positif dan dinamis.

Scroll to Top