Perpindahan Satdik B Siswa kelas X TN 35 ke Dodik Bela Negara Rindam IV Diponegoro

Siswa SMA Taruna Nusantara sebagai calon pemimpin bangsa memiliki peran vital dalam membentuk masa depan Indonesia yang lebih baik. Mental siap berubah, siap melakukan perubahan, serta siap menerima dan mengelola perubahan adalah kualitas esensial yang harus dimiliki oleh mereka.

Dan hari Sabtu tgl.27 Juli 2024, sebagian Siswa kelas X TN35 yang termasuk ke dalam Satdik B berpindah tempat, ke kampus Satdik B di Dodik Bela Negara Rindam IV DP yang berjarak 3.5 km dari kampus induk SMA Taruna Nusantara.

Tempat pendidikan yang fasilitas dan kenyamannya relatif sama akan menjadi lingkungan baru bagi Siswa di Satdik B. Dinamika perpindahan ini menjadi pengalaman tersendiri. Ada banyak kegiatan, proses dan interaksi yang harus dihadapi oleh seluruh siswa. Mulai dari menata tempat baru, makan bersama di RKB baru, berkegiatan dengan lingkungan baru dan sebagian berinteraksi dengan orang-orang baru adalah pengayaan pengalaman yang berharga.

Pimpinan Satdik B yang juga Wakil Kepala Sekolah Bidang Pengasuhan SMA Taruna Nusantara Mayjen TNI (Purn.) Yacob D. Sarosa bersama staf dan seluruh Pamong, baik Wali Graha, Wali Kelas dan Pamong Graha memastikan seluruh siswa mendapatkan pengalaman edukatif dan positif dari proses perpindahan ini.

#tarunanusantaraterintegrasi #tarunanusantara

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top